Di sini, saya sekedar berbagi pengalaman bereksperimen dengan web blog untuk keperluan dan urusan sehari-hari saya temui. Di Internet sudah banyak yang mengulas manfaat web blog bagi bisnis, terutama terkait toko online dan profil usaha, maka saya lebih mau berbagi manfaat lainnya saja ya.
Urusan pribadi
Saya memakai web blog untuk personal record. Tidak hanya untuk saya sendiri tetapi juga anak saya. Anak saya suka menggambar dan saya membiasakannya untuk mengabadikan momen kreatifnya dalam web blog khusus. It’s fun!
Web blog yang sekarang ini saya pakai berbasis Blogger telah memudahkan sedemikian rupa untuk memposting artikel, foto secara mobile atau hanya dengan mengirimkan email ke alamat tertentu. Gampang dan cepat.
Dari sisi privacy, web blog juga bisa disetel apakah bisa dibaca oleh saya sendiri, pembaca terbatas yang terdaftar, ataupun khalayak ramai.
Tak lupa, saya tidak lagi perlu beli USB karena storage di cloud yang cukup besar. 15 giga. Lumayan. Kalau satu 1 giga bisa menyimpan 1000 foto, 15 giga, 15 ribu. Banyak tuh, bahkan seandainya saya seorang hobbyist fotografi sekalipun.
Berbagi dengan teman
Kalau Google Docs atau Drive memungkinkan berbagi berbagai jenis file antarteman, Web Blog memungkinkan berbagi file foto yang dipresentasikan dengan tampilan yang enak dilihat atau web look. Saya pernah bereksperimen dengan membuat web blog yang memungkinkan teman-teman saya yang bersama-sama jalan-jalan di Roma, berbagi momen yang ditangkap oleh kamera masing-masing.
Saya belajar dari pengalaman, sering kali kita saling mengandalkan kamera teman untuk mengambil foto di tempat menarik karena selfie pasti terbatas dan kurang natural (bagaimanapun mejeng secara candid lebih bergaya ketimbang selfie :). Sayangnya, sekembalinya dari perjalanan, kita sering tidak sempat berbagi karena ribet harus mindahin file ke USB dan cari waktu tukeran file dengan teman. Alhasil, karena tidak pernah ketemuan, momen hilang percuma. Sayang kan? Kan kita butuh untuk update profile picture :P.
Berbagi info untuk temu alumni
Saya pernah mempergunakan web blog untuk membantu komunikasi ke alumni saat saya mempersiapkan diri untuk suatu gathering alumni. Semua informasi, foto, teaser, pengumuman iuran, di-pool di satu web blog. Yang saya lakukan tinggal mengirimkan tautan. Murah, simple dan memudahkan orang lain berbagi informasi. Fasilitas Shoutbox yang bisa di pasang di web blog bisa menjadi buku tamu yang efektif untuk promosi acara, sekaligus tempat berbincang bagi yang bisa datang maupun yang tidak bisa datang meskipun ingin datang.
Garage sale
Entah mengapa saya pernah bereksperimen untuk memakai web blog sebagai tempat memajang produk yang dijual dalam garage sale untuk kepentingan charity. Lumayan juga. Meskipun sedikit ribet untuk mengunggah foto dan keterangan karena jumlah item yang cukup banyak, pada akhirnya web blog bisa menjadi katalog yang lengkap dan menarik.
Urusan pekerjaan
Teman-teman wartawan sering menerima undangan ke berbagai acara. Berbagi lewat group email atau Chatroom WA atau BB mungkin biasa dilakukan orang. Namun saya lihat berbagi undangan ke email berasa seperti ‘nyampah’. Banyak email penting terlewat gara-gara ‘clutter’ itu yang sering kali tak relevan. Belum lagi sampah promosi, penawaran, dan spam. Menyebalkan!
Berbagi info di Chatroom juga sama absurdnya. Melelahkan untuk men-scroll bolak balik demi mencari undangan yang dimaksud seorang teman karena otomatis, update pesan terbarulah yang akan tampil di layar. Pesan lama terdorong entah kemana.
Berdasar keprihatinan itu, saya pun bereksperimen membuat web blog untuk berbagi undangan antarteman wartawan. Tiap orang bisa mengupdate web blog dan membaca undangan yang dibagi rekan lainnya. Chatroom WA pun bisa dipergunakan untuk pesan yang lebih urgen, ringkas dan anti-nyampah.
Media komunikasi warga
Belajar dari beberapa lingkungan komunitas yang telah menggunakan web blog untuk sarana berbagi informasi antarwarga, saya pun terdorong untuk membuat web blog untuk kompleks perumahan saya sendiri. Idenya sih web blog berita tentang hal-hal aktual di sekitar kompleks. Namun nantinya web blog itu bisa berpotensi untuk banyak hal: menyimpan formulir kependudukan (tidak perlu ribet cari sekretaris RW untuk minta formulir perpanjangan KTP), survei warga, pengumuman, iklan layanan dan lain sebagainya.
Menggalang hobbyist
Saya juga baru saja bereksperimen membuat web blog untuk para penggemar komik Asterix Obelix err...sebenarnya bukan itu sih, tetapi nama web blog itu menunjuk pada aktivitas di Desa Galia dimana kegiatan -- yang tidak perlu disebutkan di sini-- itu terjadi. Saya lihat peluang web blog juga bisa dipakai untuk sarana berbagi bagi para hobbyist mengenai kegemaran dan informasi menarik seputar hobby mereka.
Personal branding
Saya juga membantu kolega di kantor untuk memperbaiki tampilan web blognya dan membuat web blog menjadi lebih profesional. Merujuk pada buku You.Inc yang menyoroti pentingnya setiap orang untuk membangun portofolio pribadi, brand pribadinya untuk karir dan networkingnya, saya kira web blog adalah salah satu tool yang murah dan efektif. Tinggal masukkan tautan web blog personal di setiap signature, kartu nama, atau CV. Pasti keren!
++